Serahkan Bantuan, BCC Ajak Warga Untuk Tidak Mengucilkan Keluarga Terpapar Covid-19
Kota Bima, Jeratntb.com – Corona Virus Disease (Covid) 19, adalah pandemik dunia saat ini. Setidaknya tercatat 211 Negara diseluruh Dunia terpapar. Data update yang direleas wordlometers.info, menyebutkan bahwa hingga hari ini tercatat, 2.193.558 orang terkonfirmasi Positif terpapar Covid-19. Dari angka tersebut, 147.378 orang dinyatakan meninggal dunia dan 555.533 orang dilaporkan sembuh.
Baca juga : Gerakan Kemanusiaan Covid-19, Rangga Babuju Donasikan Gaji Selama 4 Bulan
Di NTB sendiri, hingga hari ini 45 orang dinyatakan positif Covid-19. Dari angka tersebut, 7 orang dinyatakan sembuh dan 2 lainnya meninggal dunia. Salah satu dari 45 orang yang dinyatakan positif berasal dari Kota Bima. Dalam laporan gugus tugas penanganan Covid-19 NTB, pasien 41 NTB atas nama Ny Z berasal dari Kec Mpunda Kota Bima.
Akibatnya, banyak orang yang menghindari lingkungan kediaman Ny Z yang berada di Lingk Masjid Nurul Qolbi Kota Bima. Stigma buruk terlanjur tertanam dibenak warga sejak kasus pertama Indonesia dilaporkan pada 3 Maret 2020. Dengan demikian, pasien dan keluarganya mendapat perlakuan diskriminasi dari warga sekitar. […]
Berita Selengkapnya : https://jeratntb.com/?p=6417